Thursday, February 21, 2013

Memulai yang POSITIF

Hai sobat...
Syukur Alhamdulillah...., akhirnya saya kembali ngeblog. Jujur jari-jari saya terasa kaku memulai tulisan ini. Benar-benar seperti sesuatu yang baru lagi..hmm. Sudah 2 tahun lamanya saya tidak menulis artikel didalam blog saya. dan blog saya yang dulu sudah sama sekali tidak pernah saya update alias ga' keramut boso jowone. 

Semoga blog saya yang baru ini dapat menjadi bagian dari perjuangan saya sepanjang hidup saya. Menjadi mesin perekam perjalanan hidup saya dengan keluarga tercinta saya. Tentu semua pembaca blog saya adalah orang-orang yang saya harapkan dapat memberikan kontribusi positif untuk kemajuan bersama dan saling untung-menguntungkan, setuju aja ya...???. Mari kita memulai hal-hal positif dan meneruskannya sampai akhir hayat kita. Jangan lupa ya.. kita niatkan ini semua untuk tabungan kebaikan kita yang akan kita panen disisi Sang Pencipta kita.

So..., kebaikan yang kita kerjakan supaya kita niatkan sebagai ibadah dan Allah pasti akan senang dengan perbuatan kita itu. Tau Ga Sih..???, Allah lebih suka dengan amal kita yang kecil/ sedikit tapi terus-terusan alias continue. daripada amalan yang besar/ banyak tapi cuma sekali-kali. Ok deh sob..., maju terus untuk ber-a-malll...sampai ketemu di tulisan yang lainnya ya. Jangan lupa comment lho.....Bagi yang baru ngeblog juga pokoknya maju terus, [GO AHEAD]. Terima kasih sudah mampir dan jangan bosan - bosan untuk terus membaca. 

1 comment: