Saturday, February 22, 2014

Caberawit Untuk Meja Pemimpin [3]

Assalaamu'alaikum Wr. Wb..., sobat blogger pembaca Rajamenyok diseluruh jagad cipataan Allah tuhan semesta alam. Alhamdulillah tadi malam hingga pagi hari di masjid Almukarromah, Jl. Dirgantara Raya no 16 telah diadakan pembinaan ilmu agama oleh DKM bekerjasama dengan para muballighin dan muballighot setempat.

Acara di ikuti oleh anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Acara berjalan cukup kondusif dan anak-anak begitu semangat malam tadi. Sedikit berbeda memang acara tadi malam itu, karena pendidikan ilmu agamanya dikemas dengan game/ permainan yang menarik sehingga mereka betah berlama-lama hanyut dalam acara semalam.

Dengan pengawasan oleh pengurus masjid juga perwakilan dari yayasan baitul izza, maka anak-anak cukup tertib dalam mengikuti acara. Ini adalah kegiatan rutin tiap bulan, mengambil waktu hari sabtu malam minggu. Acara di mulai dari jam 18:30 atau selepas sholat maghrib dengan dipandu oleh beberapa guru atau para muballighin dan muballighot.

Acara semalam suntuk caberawit ini memang telah berjalan cukup lama di masjid ini. Para orang tua cukup terbantu dan senang dengan diadakannya acara ini. Mereka para caberawit kami menyebutnya, bisa belajar untuk mandiri karena tanpa diawasi oleh orang tua mereka sendiri. Anak-anak caberawit dalam acara semalam suntuk caberawit sepenuhnya diserahkan pengawasannya kepada para guru dan pengurus yang memang telah ditugaskan tadi malam.

Sengaja acara ini dirutinkan dalam rangka membina anak-anak se-dari dini, para guru dan para pengurus ingin agar pondasi kefahaman agama benar-benar mendarah mendaging dalam diri mereka kelak. Ini bukan tanpa alasan, mengingat kemerosotan moral remaja makin hari makin memprihatinkan. Tentu Sobat semua dan para orang tua juga tidak ingin jika adik atau anak-anak kita menjadi korban dari perkembangan zaman.

Jika kita melepaskan mereka, berkembang dalam lingkungan kita, maka yakin bahwa pengaruh buruk akan mendominasi mereka dan lingkungan buruklah yang akan membentuk mereka.

No comments:

Post a Comment