Monday, February 24, 2014

FILE DALAM FLASHDISK TIBA-TIBA HILANG, JANGAN PANIK!!

Assalaamu'alaikum sobat semua yang rajin mampir di Rajamenyok. Semoga semua tetap semangat walaupun sudah tanggal tua, kantong dan dompet udah hidup segan mati tak mau..hehehehe..

Sob, beberapa hari lalu printer saya dirumah habis tintanya, padahal lagi perlu mau ngprint sebuah laporan kegiatan yang dilaksanakan oleh PC LDII Cimahi Selatan. Hmmm. akhir saya putuskan untuk ngprint di tempat foto copy sekitar rumah. File yang perlu di print saya pindahkan ke flashdisk untuk di print di tempat tersebut. Seperti biasa, flashdisk saya colokkan di port usb komputer tempat saya ngprint dan beres deh...alhamdulillah...


Lalu di rumah saya colokkan flashdisk di laptop saya dan....ternyata flashdisk terinfeksi virus. File-file dan folder hilang semua. Dalam hati saya.."ini kayaknya di umpetin virus file-file saya...Untungnya saya simpan banyak tips & trik mengatasi beberapa permasalahan seputar dunia komputer. 

Saya temukan cara mengembalikan file yang hilang atau tersembunyi itu dengan cara seperti ini :

1. Biarkan flashdisk tetap dicolokkan ke komputer/ laptop sobat.
2. Perhatikan, flashdisk tersebut terbaca sebagai apa, kalau di laptop saya kebetulan terbaca sebagai drive Removable Disk (H:)
3. Untuk windows 7 tekan logo windows di keyboard (kiri bawah) atau di monitor (pojok kiri bawah) lalu ketik cmd lalu Enter
4. Muncul jendela hitam dengan tulisan warna putih kan.., ketik huruf H: lalu Enter (jangan lupa titik 2), atau disesuaikan dengan komputer sobat, flashdisknya terbaca sebagai drive apa, bisa jadi sebagai G: atau yang lainnya.
5. Setelah sudah di Enter, ketik lagi attrib -s -h *.* /s /d perhatikan ya formatnya, jangan salah menempatkan spasi, kalau sudah tekan Enter. Tunggu beberapa detik, lalu coba klik flashdisk sobat, InsyaAllah file-file sudah kembali lagi.

Itu saja sob langkahnya.

No comments:

Post a Comment